Mohon Aktifkan Javascript!Enable JavaScript

Partikel Mo

Partikel Mo (も)Dalam Bahasa Jepang - Partikel Mo(も)merupakan salah satu dari banyak partikel dalam bahasa jepang.Partikel ini sangat erat kaitannya dengan partikel wa (は)yang sebelumnya pernah kita bahas.Partikel mo ini menunjukkan persamaan atau jika dalam bahasa indonesia dapat diartikan sebagai kata "Juga".Penggunaan partikel mo dalam kalimat hampir sama dengan partikel wa, yaitu sama sama diletakkan setelah subjek.Tetapi pada tata bahasa jepang tingkat yang lebih lanjut partikel mo ini juga dapat terletak di beberapa tempat dalam kalimat.Namun kali ini kita hanya akan mempelajari partikel mo dalam bahasa jepang untuk tingkat dasar.

BACA JUGA : PARTIKEL WA DALAM BAHASA JEPANG

Sebelumnya kita pernah membahas partikel wa dalam bahasa jepang yang merupakan salah satu partikel terpenting dalam bahasa jepang.Partikel mo ini juga demikian, partikel ini sangat penting dalam tata bahasa jepang, partikel ini menunjukkan persamaan terhadap suatu hal.Pada pembelajaran ini kita tidak hanya akan mempelajari penggunaannya tetapi kita juga akan mempelajari fungsi dan contoh kalimat partikel mo dalam bahasa jepang.Untuk penggunaan partikel ini, kita akan mempelajari baik itu partikel mo dalam kalimat positif, negatif maupun kalimat tanya.

Fungsi Partikel Mo dalam Bahasa Jepang

Partikel mo ini digunakan saat kita ingin mengungkapkan persamaan tentang suatu hal.Partikel mo ini dapat diartikan sebagai kata "Juga" dalam bahasa indonesia.Contohnya jika kita ingin menulis kalimat "Dia adalah Orang Indonesia.Saya Juga Orang Indonesia" Kata juga tersebut jika diartikan dalam bahasa jepang akan berubah menjadi partikel mo.Jadi kalimatnya akan menjadi seperti ini."あのひと は インドネシアじん です。わたし も インドネシアじん です。Kita juga dapat merubah 2 kalimat tersebut menjadi satu kalimat caranya dengan mengubah kata desu menjadi de.Oleh karena itu kalimat tersebut dapat menjadi ”あのひと は インドネシアじん で わたし  インドネシアじん です。”

Penggunaan Partikel Mo dalam Bahasa Jepang

Parikel mo(も) ini digunakan dengan pola kalimat :
S + Mo(も) + Objek
S merupakan Subjek
Mo merupakan Partikel Mo yang menunjukkan persamaan
Objek merupakan Kata benda yang memiliki persamaan dengan kalimat sebelumnya.

Contoh Partikel Mo Dalam Bahasa Jepang

わたしはいしゃです。あのひともいしゃです。
Watashi wa isha desu.Ano hito mo Isha desu

Pada kalimat partikel mo tersebut dapat kita ketahui bahwa
Ano hito merupakan subjek yang berarti orang itu
Mo(も) merupakan partikel yang menunjukkan persamaan (Juga)
Isha merupakan Kata benda tentang profesi yang berarti dokter

Jika ingin menjadikan kalimat "Watashi wa isha desu.Ano hito mo Isha desu" menjadi 1 kalimat kita hanya perlu mengubah desu pada kalimat pertama menjadi de.Sehingga rumus pola tersebut menjadi
Subjek + wa + Objek + de + Subjek2 + mo + Objek + desu
Sehingga menurut pola kalimat tersebut kalimat "Watashi wa isha desu.Ano hito mo Isha desu" akan berubah menjadi "Watashi wa isha de Ano hito mo Isha desu"

Kalian boleh memilih pola kalimat mana yang ingin kalian gunakan yang jelas kedua pola kalimat tersebut memiliki pola atau struktur yang sama.

BACA JUGA : PERKENALAN DIRI DALAM BAHASA JEPANG

Contoh Partikel Mo Dalam Kalimat Postif

~も~です

わたしもかいしゃいんです

Watashi mo Kaishain desu
Saya adalah pegawai perusahaan

わたしもほんをかいます

Watashi mo hon wo kaimasu
Saya juga membeli buku

わたしもけんじです

Watashi mo kenji desu
Saya juga adalah jaksa
Pada contoh kalimat nomer 2 "Watashi mo hon wo Kaimasu".Partikel wo tersebut berfungsi untuk menghubungkan antara kata benda dengan kata kerja.Untuk pembahasan lebih lanjut akan kita pelajari pada pembelajaran selanjutnya

BACA JUGA : ANGKA DALAM BAHASA JEPANG

Contoh Partikel Mo Dalam Kalimat Negatif

~も~ではありません

わたしはかいしゃいんではりません

Watashi wa Kaishain dewa arimasen
Saya bukan pegawai perusahaan

わたしはほんをかいません

Watashi wa hon wo kaimasu
Saya tidak membeli buku 

わたしはけんじではありません

Watashi wa kenji dewa arimasen
Saya bukan jaksa
Jika kalian perhatikan dengan seksama, dalam kalimat negatif tidak perlu menggunakan partikel mo, karena jika menggunakan partikel mo artinya tidak akan nyambung.Agar lebih mudah dipahami kita ambil contoh dalam bahasa indonesia : "Dia adalah jaksa.Saya juga Jaksa." Kalimat ini jika kita akan mengubahnya menjadi kalimat negatif maka akan menjadi "Dia adalah jaksa.Saya bukan jaksa."Tidak mungkin kalimat negatifnya akan menjadi saya juga bukan jaksa.

BACA JUGA : HURUF HIRAGANA LENGKAP 

Contoh Partikel Mo Dalam Kalimat Tanya

~も~ですか

あなたもかいしゃいんですか

Anata mo kaishain desuka
Apakah kamu juga pegawai perusahaan?

あなたもほんをかいますか

Anata mo hon wo kaimasuka
Apakah kamu juga membeli buku?

あなたもけんじですか

Anata mo kenji desuka
Apakah kamu juga jaksa

BACA JUGA : HURUF KATAKANA LENGKAP


Kosakata yang kita dapatkan pada materi ini dan harus dihafalkan !
Isha = Dokter
Kaishain = Pegawai Perusahaan
Kenji = Jaksa
Hon = Buku
kaimasu = Membeli


EmoticonEmoticon